SELAMAT DATANG DI WEBSITE DINAS KESEHATAN KABUPATEN AGAM MEDIA INFORMASI DINAS KESEHATAN KABUPATEN AGAM. LIPUTAN KEGIATAN DINAS KESEHATAN KABUPATEN AGAM DI CHANEL YOUTUBE @DINKESAGAM OFFICIAL.   

 
Profil Kesehatan

Kabupaten Agam

Unit Layanan

Indikator

Jum'at, 19 April 2024 / 10 Syawwal 1445 H
Informasi Kesehatan

Pentingnya SHK pada bayi baru lahir

Senin, 01/06/2015 08:18 WIB

Anak dengan Hipotiroid Kongenital

Apa itu SHK?  SHK merupakan singkatan dari skrining Hipotiroid Kongenital. skrining ini perlu dilakukan karena hipotiroid kongenital merupakan salah satu penyebab seorang anak mengalami keterbelakangan mental dan bertubuh cebol. Hormon tiroid memiliki peran vital dalam pertumbuhan, metabolisme, dan pengaturan cairan tubuh. Tanpa tiroid yang cukup, sel saraf, sel otak, dan otot tidak bisa berkembang dengan baik. Tak hanya menyebabkan kegagalan pertumbuhan, kekurangan hormon tiroid juga dapat mengakibatkan keterbelakangan mental pada penderitanya. “Diperkirakan dari 4.725 juta bayi baru lahir terdapat berkisar 1.575 bayi baru lahir dengan hipotiroid. Sebenarnya kelainan ini bisa dicegah karena sebelum masa pubertas, hormon tiroid berperan penting untuk menunjang maturasi tulang. Anak dengan hipotiroid kongenital yang tidak segera ditangani dapat menyebabkannya mengalami retardasi pertumbuhan.


Waspadai penyebaran penyakit Difteri pada Anak

Senin, 18/05/2015 16:07 WIB

difteri

Sumatera barat, khususnya kota Padang bebarapa bulan ini terjadi banyak kasus penyakit Difteri yang menyerang anak - anak. Oleh sebab itu kita warga Agam yang tidak jauh letaknya dari ibukota Provinsi Sumatera Barat itu harus waspada terhadap penyebaran penyakit tersebut mengingat penyebaran penyakit tersebut melalui udara. apa itu penyakit Difteri? Difteri disebabkan oleh dua jenis bakteri, yaitu Corynebacterium diphtheriae dan Corynebacterium ulcerans. Difteri menyerang selaput lendir pada hidung serta tenggorokan dan terkadang dapat memengaruhi kulit. Penyakit ini sangat menular dan termasuk infeksi serius yang dapat mengancam jiwa jika tidak segera ditangani.


manfaat makan sayur dan buah setiap hari

Jumat, 08/05/2015 15:34 WIB

sayur buah

Terkadang kita sering malas mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan, kita lebih sering mengkonsumsi makanan cepat saji dan instan. Makanan seperti itu justru memperburuk tubuh kita dengan jangka waktu yang lama penyakit akan tertimbun di dalam tubuh kita.


faktor penyebab katarak pada usia lanjut

Rabu, 06/05/2015 11:01 WIB

katarak

Katarak adalah penyebab utama kebutaan di dunia. Katarak juga dapat terjadi pada bayi dan anak-anak (katarak anak-anak), meski kemungkinannya sangat kecil. Penyakit ini umumnya ditemukan pada orang-orang lanjut usia dan dikenal sebagai katarak manula. Di Indonesia, diperkirakan terdapat sekitar 210.000 penderita baru yang muncul setiap tahun dan lebih dari 50% kebutaan di Indonesia disebabkan oleh katarak.


Kenali 10 penyebab terjadinya penyakit Vertigo

Rabu, 29/04/2015 11:36 WIB

vertigo

Vertigo merupakan gangguan keseimbangan yang terjadi pada telinga bagian dalam sehingga penderita vertigo merasa pusing atau ruang di sekelilingnya terasa berputar atau melayang. Penyakit vertigo menunjukkan bahwa telah terjadi ketidakseimbangan dalam tonus vestibular. Ketidakseimbangan tonus vestibular dapat terjadi akibat telah hilangnya masukan perifer yang disebabkan kerusakan pada labirin dan saraf vestibular atau dapat disebabkan oleh kerusakan unilateral dari sel inti vestibular atau pada aktivitas vestibulocerebellar.

Penyebab vertigo tidak terjadi karena faktor keturunan, namun disebabkan karena beberapa faktor seperti migrain, radang pada leher, kelainan saraf, mabuk kendaraan, mabuk karena pengaruh alkohol, adanya infeksi bakteri pada telinga, gangguan penglihatan, kekurangan asupan oksigen ke otak, tekanan emosional, stres, dan obat-obatan.